Ringkasan Modul 4: MEDIUM SLIDE

Modul 4

MEDIUM SLIDE

Pribadi, Benny A. dan Katrin, Yuni (2008) Buku Materi Pokok Media Teknologi. Jakarta: Universitas Terbuka. Modul 4.

I Karakteristik Medium Slide

Slide merupakan medium yang memiliki beberapa kesamaan dengan medium transparansi. Untuk menggunakan program slide diperlukan adanya slide proyektor yang berfungsi memproyeksikan gambar ke layar.

Medium slide mampu memproyeksikan program lebih besar ke layar. Oleh karena itu, medium ini sangat tepat jika digunakan untuk keperluan penyajian informasi atau presentasi pada pemirsa dalam kelompok yang tidak terlalu besar. Namun demikian, medium ini dapat juga digunakan untuk keperluan belajar secara individual.

Untuk menggunakan medium slide ini tidak diperlukan ruangan yang gelap total.

Penggunaan medium slide dalam mengkomunikasikan pengetahuan dan informasi dapat memberikan keuntungan bagi pemakainya, yaitu:

1. dapat menayangkan informasi secara lebih realistik. Gambar yang ditampilkan akan terlihat mendekati objek yang sebenarnya

2. dapat mengkomunikasikan informasi secara sistematik dan fleksibel

3. mudah digunakan dan disimpan untuk berbagai keperluan presentasi

4. penyaji slide akan lebih leluasa melakukan presentasi apalagi dilengkapi dengan remote control

5. dapat digunakan untuk keperluan belajar baik secara individual maupun kelompok

Selain memiliki kelebihan, medium slide ini juga memiliki keterbasan, yaitu:

1. medium slide akan merepotkan pemakainya jika tidak dipersiapkan sebelumnya, hal ini terjadi apabila pemasangan bingkai dalam slide salah sehingga akan menayangkan gambar yang terbalik.

2. pengguna harus melakukan penyesuaian antara gambar dengan kaset audio pendukung.

3. medium slide memerlukan tempat dan perawatan khusus agar tidak mudah rusak

Hal-hal yang harus diperhatikan agar efektif dalam menggunakan medium slide:

1. menggunakan remote control agar penyaji lebih leluasa dalam presentais

2. periksa urutan bingkai slide

3. jika slide tidak dilengkapi dengan kaset audio, penyaji harus membatasi penjelasan, karena dalam slide sudah cukup memberi informasi penda pemirsa

4. tidak perlu menyajikan slide dalam ruang gelap, dengan ruangan yang terang penyaji akan lebih bisa melakukan komunikasi dengan pemirsa

5. bila slide dilengkapi dengan kaset audio, setiap pergantian slide sebaiknya menggunakan musik

II Perencanaan dan Produksi Medium Slide

Untuk memproduksi sebuah program slide yang efektif diperlukan adanya perencanaan yang meliputi beberapa tahap, seperti:

1. tujuan yang akan dicapai

2. karakteristik pemirsa

3. isi pesan dan informasi

4. unsur gambar (visual) yang akan ditayangkan

5. unsur suara (audio) yang akan menyertai

Tahap produksi program slide, yaitu:

1. pemotretan (perekaman gambar)

2. pemrosesan film

3. pembingkaian film slide

4. penyuntingan atau pemilihan film slide yang akan ditayangkan

5. perekaman suara ke dalam kaset audio

6. penguji cobaan program terhadap calon pemirsa