PENGANTAR E-BOOK

Era digital sudah tak bisa dibendung lagi. Era digital telah mewarnai dan masuk ke semua aspek dan bidang kehidupan. Sebagai contoh, berkat digitalisasi, pencinta lagu bisa mengoleksi seberapapun jumlahnya yang dikehendaki dalam format digital mp3 ke dalam satu media kecil yang tidak memerlukan tempat penyimpanan yang signifikan luasnya. Padahal, jika lagi-lagu tersebut masih dalam format pita kaset, akan dibutuhkan ratusan kaset dan memerlukan tempat penyimpanan yang luas. Dunia penerbitan buku tidak mau ketinggalan. Buku yang telah berabad-abad diterbitkan dalam bentuk cetak dengan bahan utama kertas dan tinta dan dinikmati secara global, kini mau tidak mau, lambat atau tidak lambat telah memasuki sejarah baru, yaitu buku digital atau electronic book (e-book). Selengkapnya…EBOOK